Senin, 07 November 2011

ILMU SOSIAL DASAR DALAM BIDANG SOSIOLOGI

Ilmu sosial dasar adalah pengetahuaan yang menelaah masalah-masalah sosial, yang diwujudkan oleh masyarakat dengan menggunakan pengertian dari berbagai bidang ilmu-ilmu sosial contohnya sejarah, ekonomi, geografi sosial, sosiologi, antropologi, psiklogi sosial.

· Tujuan ISD

A. Membantu perkembangan wawasan pemikiran dan kepribadian agar memperoleh wawasan yang lebih luas.

B. Menyadari bahwa setiap masalah sosial yang timbul dalam masyarakat selalu bersifat kompleks dan hanya mendekatinya dan mempelajarinya secara kritis dan interdisipliner.
Peka terhadap masalah sosial dan tanggap untuk ikutserta dalam usaha menanggulanginya.

C. Memahami dan menyadari kenyataan-kenyataan sosial dan masalah yang ada didalam masyarakat.

· ISD dalam sosiologi

Ilmu social dasar merupakan ilmu yang membahas masalah – masalah social yang ada di sekiar kita. ISD [un berperan dalam sosiologi untkmembahas dan mengevaluasi masalah di dalam kajian sosiologi. Mendekatkan masyarakat mengenai masalh masalah yang timbul dalam sosiologi.

· Apa saja objek sosiologi

Sosiologi sebagai ilmu pengetahuan mempunyai beberapa objek.

·

A. Objek Material

Objek material sosiologi adalah kehidupan sosial, gejala-gejala dan proses hubungan antara manusia yang memengaruhi kesatuan manusia itu sendiri.

B. Objek Formal

Objek formal sosiologi lebih ditekankan pada manusia sebagai makhluk sosial atau masyarakat. Dengan demikian objek formal sosiologi adalah hubungan manusia antara manusia serta proses yang timbul dari hubungan manusia di dalam masyarakat.

· Ruang lingkup kajian sosiologi tersebut jika dirincikan menjadi beberapa hal, misalnya antara lain:[6]

  1. Ekonomi beserta kegiatan usahanya secara prinsipil yang berhubungan dengan produksi, distribusi,dan penggunaan sumber-sumber kekayaan alam;
  2. Masalah manajemen yaitu pihak-pihak yang membuat kajian, berkaitan dengan apa yang dialami warganya;
  3. Persoalan sejarah yaitu berhubungan dengan catatan kronologis, misalnya usaha kegiatan manusia beserta prestasinya yang tercatat, dan sebagainya.

Sosiologi menggabungkan data dari berbagai ilmu pengetahuan sebagai dasar penelitiannya. Dengan demikian sosiologi dapat dihubungkan dengan kejadian sejarah, sepanjang kejadian itu memberikan keterangan beserta uraian proses berlangsungnya hidup kelompok-kelompok, atau beberapa peristiwa dalam perjalanan sejarah dari kelompok manusia. Sebagai contoh, riwayat suatu negara dapat dipelajari dengan mengungkapkan latar belakang terbentuknya suatu negara, faktor-faktor, prinsip-prinsip suatu negara sampai perjalanan negara di masa yang akan datang

http://id.wikipedia.org/wiki/Sosiologi

Tidak ada komentar:

Posting Komentar